Malang salah satu kota yang banyak coffee cozy dan seru banget dipakai hangout. Anak-anak muda di kota ini juga punya kreativitas tinggi untuk menciptakan konsep-konsep tempat nongkrong yang asyik dan estetik. Salah satu daya tarik yang tidak boleh dilewatkan adalah berbagai tempat ngopi di Malang yang menawarkan suasana nyaman, makanan lezat, serta spot Instagrammable .
Berikut ini pilihan tempat ngopi di Malang yang cozy untuk nongkrong :
- Litchi Coffe

Cafe sebagai pilihan hangout yang asyik dan favorit di Kota Malang. Mengusung konsep layaknya cafe pinggir pantai tropis ala Bali, setiap sudut cafenya sangat estetik dan Instagenic, ini membuat caffe satu ini menjadi salah satu tempat ngopi di Malang yang cozy untuk nongkrong.
Menu makanannya tersedia dari mulai French fries, Litchi tortilla, katsu curry, chicken quesadilla, bulgogi beef, truffle fries, dan Mexican burritos. Untuk dessert dan cake tersedia pilihan red velvet, choco mousse cake, green tea opera cake, croissant, hingga croffle.
Alamat : Jl. Leci No.1, Bareng, Kec. Klojen, Kota Malang.
Jam Operasional : 11.00–21.00 WIB
Kisaran Harga : 36k – 65k
- Sejenak Coffe

Salah satu pilihan tempat nongkrong dan ngopi yang hits dan naik daun di Malang adalah Sejenak Coffee. Areanya luas, tapi bangunannya terbilang minimalis dengan kesan estetik membuat caffe ini menjadi tempat ngopi di Malang yang cozy untuk nongkrong. Dengan dominasi warna putih bersih dan cokelat berunsur kayu, membuat kesan Instagramable sangat terasa di sini.Menu makanannya pun cukup variatif dan harganya pun terjangkau seperti potato wedges, beef pasta sambal roa,spicy sandwich, dan butter rice chicken Bolognaise. Selain itu ada orange marmalade pound cake, fig cheesecake, dan lemon glazed pound cake.
Alamat: Jl. Bunga Mondokaki Nomor 30, Jatimulyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang.
Jam Operasional : 13.00 – 22.00
Kisaran harga : 10k – 26k
- Kotask Kaffe

Kotask Kaffee ini menjadi cafe bergaya Skandinavia pertama di kota Malang sekaligus punya tampilan yang estetik banget. Dengan area yang luas, dekorasinya dipenuhi warna putih dengan furniture kayu berkesan minimalis khas negeri-negeri Skandinavia, kamu bisa berkunjung ke caffe ini kapanpun kamu mau karena, caffe ini memiliki jam operasional 24 jam jadi kamu bisa nongkrong sepuasnya.
Kamu bisa memilih mau duduk di area full indoor, outdoor, maupun semi outdoor yang semua sudutnya instagramable. pilihan menu makanan seperti Swedish meatball dan chicken spinach pie. Pilihan lainnya ada pasta vongolle, lasagna, salmon steak, dan wagyu rib eye serta Aussie tenderloin.
Alamat: Jl. Raya Langsep No.2B, Pisang Candi, Kec. Sukun, Kota Malang
Jam Operasional : 24 jam
Kisaran Harga : 15k – 75k
- Sivaraja’s Secret Garden

Berkonsep secret garden, Sivaraja’s jadi pilihan tempat nongkrong anak muda maupun keluarga. Dikelilingi tanaman-tanaman hijau, bangunan utama cafenya berkonsep modern rumah kaca yang cantik. Bahkan tersedia area rooftop yang sangat memanjakan mata.
Di area bawah pun terdapat area outdoor luas dengan meja dan kursi kayu, beserta lampu gantung yang menambah estetik di waktu malam. Makanannya lengkap dari mulai salmon sambal matah, curry fish n chips, bbq chicken sandwich, penne beef Korean, dan salmon aglio olio ada juga kudapan chicken karaage, kimchi fries, cheese fries, hingga pisang goreng gula Jawa, dan tempe mendoan.
Alamat: Jl. Ijen No.79, Oro-oro Dowo, Kec. Klojen, Kota Malang
Jam Operasional : Minggu – Jum’at 10.00 – 23.00 Sabtu 10.00 – 24.00
Kisaran Harga : 20k – 75k
- Robucca

Cafe asyik dan cozy lainnya yang populer di kalangan anak muda Kota Malang ini bernama Robucca. Berkonsep cafe modern yang arsitekturnya futuristik, namun sangat cantik berpadu dengan pepohonan hijau yang menambah teduh.
Soal konsep sajiannya, di sini memadukan gaya makanan Internasional dengan sajian khas Jepang yang nikmat. Makanan utama di sini ada gyu don, beef katsu don, gyu tan don, shoyu ramen, hingga gochujang fire chicken. Tersedia juga chicken yakitori, egg sando, chicken katsu sando, dan karaage yang tergolong cukup terjangkau untuk menu caffe di Malang.
Alamat : Ijen Nirwana, Jl. Raya No.1A, Bareng, Kec. Klojen, Kota Malang
Jam Operasional : 07.30 – 20.30
Kisaran Harga : 15k – 35k
Setelah mengetahui tempat ngopi di Malang yang cozy untuk nongkrong, saatnya Anda merencanakan perjalanan yang nyaman dan menyenangkan. Untuk mempermudah perjalanan Anda, gunakan layanan sewa mobil dari TRAVELMALANGID. Dengan layanan profesional, perjalanan Anda akan semakin lancar dan nyaman
WhatsApp CS1 : 0813-3463-6879
WhatsApp CS2 : 0895-1644-0500